Andawa, Rully Satria (2023) RANCANG BANGUN ALAT MINI CULTIVATOR PADA KELOMPOK TANI SWADAYA MANDIRI KECAMATAN SEBANGAU KOTA PALANGKA RAYA. Sarjana (S1) thesis, Universitas Palangka Raya.
![[thumbnail of ABSTRAK.pdf]](http://repositori.upr.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
ABSTRAK.pdf
Download (395kB)
![[thumbnail of Full Text]](http://repositori.upr.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
ACE117059_Rully Satria Andawa.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah produk yang didasarkan dari kebutuhan petani berdasarkan aspek desain, aspek ergonomis, dan aspek media yang dibutuhkan kelompok Tani Swadaya Mandiri yang berada di Kecamatan Kereng Bangkirai Kota Palangka Raya. Jenis penelitian yang digunakan adalah dengan metode Pre Experimental Design dengan pendekatan deskriptif kuantitatif dalam bentuk persentase. Partisipan dalam penelitian ini berjumlah 7 orang petani pada kelompok Tani Swadaya Mandiri. Teknik Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan Wawancara, Kuisioner, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini adalah berdasarkan analisa data dalam bentuk nilai persentase yang sudah dilakukan untuk menentukan kebutuhan petani menurut respon dari petani yang pertama ada pada aspek ergonomis alat mini cultivator dengan nilai persentase total 78 % yang mana kemudahan perawatan alat mini cultivator menjadi kebutuhan yang tertinggi yaitu dengan nilai persentase 86 % setelah itu harga suku cadang yang terjangkau dan suku cadang mudah didapatkan dipasaran menjadi kebutuhan yang diperlukan petani dengan skor 83 %. Kebutuhan tertinggi kedua ada pada aspek media dengan skor persentase 75 % dimana kebutuhan alat mini cultivator awet digunakan dalam jangka waktu yang lama menjadi kebutuhan tertinggi dengan skor persentase 83 %, selanjutnya alat mini cultivator yang kuat secara konstruksi menjadi kebutuhan yang diperlukan petani selanjutnya dengan skor persentase 81 %. Kebutuhan tertinggi petani terakhir ada pada aspek desain dengan nilai persentase total 71 % dimana kebutuhan bentuk rangka alat memiliki konstruksi simpel menjadi kebutuhan tertinggi yaitu dengan skor persentase 77 %, kebutuhan yang diperlukan petani selanjutnya adalah pemilihan bahan dalam konstruksi alat mini cultivator dan ukuran alat yang proposional pada alat mini cultivator dengan skor persentase 74 %. Maka untuk menyelesaikan kebutuhan petani tersebut adalah dengan membuat alat mini cultivator yang didasarkan pada kebutuhan dari petani langsung, dimulai dari bentuk yang simpel, kuat, suku cadang yang mudah didapatkan dan mudah dicari dipasaran, dan juga mudah pada perawatannya. Dengan dibuatnya alat mini cultivator ini diharapkan dapat mempermudah pekerjaan petani terutama saat mengolah lahan di lahan yang mereka miliki.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tesis dan Disertasi) (Sarjana (S1)) |
---|---|
Keywords / Kata Kunci: | Rancang Bangun, Mini Cultivator, Kebutuhan Petani |
Subjects: | Pendidikan Teknik Mesin |
Fakultas / Prodi: | FKIP > Pendidikan Teknik Mesin (S1) |
Depositing User: | Devy Octaviany |
Date Deposited: | 06 Mar 2025 02:24 |
Last Modified: | 06 Mar 2025 02:24 |
URI: | http://repositori.upr.ac.id/id/eprint/460 |